Diskusi Usaha Ekonomi Produktif (UEP) di Villa Bukit Pertung Sapiri





Tinggal menghitung jam. Villa Bukit Pertung Sapiri akan menjadi saksi bisu dengan diselenggarakannya diskusi Usaha Ekonomi Produktif ( UEP ) yang akan dipinpin langsung oleh Manager UEP Karang Taruna Provinsi Sulawesi Selatan dalam hal ini Syarifudding Pasang yang akan berlangsung pagi ini Selasa 04 Agustus 2020 wita sekitar pukul 08.30 sampai selesai.



Dalam kegiatan tersebut sedikit akan memberi warna tersendiri, sebab pesertanya berasal dari para pemuda karang taruna dari berbagai desa yang ada di Kabupaten bulukumba.



Salah satu KT. Yang sudah melakukan cek lokasi adalah Karang Taruna Harapan Baru Desa Taccorong dan Karang Taruna Desa Padang.



Perlu dilakukan cek lokasi, karena Villa Bukit Pertung Sapiri ini selain belum terlalu familiar, tempatnya dikelilingi oleh perswahan, jalanannyapun harus meniti pematang sawah dan satu lagi Villanya berada diatas puncak bukit kecil yang luasnya mungkin hanya beberpa puluh meter persegi sangat cocok untuk kegiatan picnik.



Dengan dilakukannya diskusi ini oleh diharapkan akan melahirkan pengusaha-pengusaha muda lokal yang produktif dan mandiri di Bulukumba.








0 Response to "Diskusi Usaha Ekonomi Produktif (UEP) di Villa Bukit Pertung Sapiri"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel